Wednesday, 28 January 2015

Cara Menghilangkan Bau Mulut Deangan Mudah

Bau mulut adalah salah satu permasalahan yang membuat kita tidak percaya diri untuk berbicara dengan orang lain. Bau mulut selain mengganggu diri kita, kita juga dapat mengganggu kenyamanan orang lain yang berada di sekitar kita. Masalah bau mulut ternyata termasuk dalam permasalahan gangguan kesehatan, dalam hal ini kesehatan rongga mulut seseorang atau dalam istilah medis disebut dengan halitorsis. Namun, ternyata ada beberapa cara sederhana dan cara menghilangkan bau mulut secara alami dan tentu saja caranya mudah dan cepat serta efektif.
cara menghilangkan bau mulut
shutterstock.com


Cara menghilangkan bau mulut dengan mudah, alami, cepat dan efisien

1. Menjaga kebersihan dan kesehatan rongga mulut
Cara yang paling mudah adalah dengan cara membersihkan gigi secara teratur, saat bangun pagi, setelah makan siang dan sebelum tidur. Bau mulut pada umumnya timbul karena adanya bakteri atau kuman yang timbul karena adanya sisa-sisa makanan pada sela-sela gigi. Selain itu, baik juga jika kita menggunakan obat kumur secara rutin, namun jangan terlalu sering, karena obat kumur jika digunakan terlalu sering dapat mengakibatkan berkurangnya produksi air liur,penipisan lapisan pelindung gigi dan tidak baik untuk kesehatan gusi.
2. Rajin melakukan pemeriksaan gigi secara rutin
Gigi yang berlubang juga dapat mengakibatkan bau mulut karena lubang yang terbentuk tersebut pada umumnya merupakan tempat dimana sisa makanan terselip.
3. Meminum teh hijau
The hijau memiliki kandungan antioksidan yang cukup tinggi sehingga efektif untuk membunuh bakteri yang terdapat pada rongga mulut kita.
4. Hindari rokok dan alcohol
Merokok dan alcohol merupakan salah satu cara untuk merusak kebersihan dan kesehatan rongga mulut kita sehingga dapat dimunkinkan sebagai salah satu penyebab dari bau mulut yang kita derita.
5. Hindari mengkonsumsi makanan yang berbau menyengat
Siapa diantara kita yang tidak menyukai durian? Pete? Jengkol? Semua makanan tersebut merupakan makanan yang memiliki bau yang menyengat. Lebih baik hindari makanan-makanan berbau menyengat jika sekiranya akan melakukan pertemuan dengan banyak orang karena ditakutkan aroma dari makana tersebut masih tertinggal di mulut anda sehingga menimbulkan bau mulut.
Beberapa cara menghilangkan bau mulut yang kami sampaikan diatas tentunya sangat mudah dilakukan bagi kita yang serius ingin segera mengatasi persoalan ini. Semoga bermanfaat untuk teman-teman semua, jika dalam waktu 2 atau 3 minggu masalah bau mulut yang berlebihan dan menyengat belum juga teratasi ada baiknya segera periksakan diri teman-teman ke dokter. (Ayla/Yo)

0 comments:

Post a Comment

◄ Newer Post Older Post ►
 

Home | |Disclaimer |Privacy Policy |Contact

Copyright 2015 INDONESIA CANTIK is proudly powered by blogger.com | Design by BLog Bamz Published by Template Blogger